VOA SINGKIL | Dalam rentan waktu satu bulan ini Penjabat Ketua TP-PKK Kabupaten Aceh Singkil Ny. Emma Malini Azmi lakukan monitoring dan evaluasi ke Posyandu locus stunting di tiga desa.
Selain Ny. Emma Malini Azmi, turut hadir Dinas Kesehatan, DP3A2KB serta para bunda PAUD, di mana Posyandu yang dikunjungi rombongan TP-PKK tersebut yakni Posyandu di desa Gunung Lagan Kecamatan Gunung Meriah, desa Teluk Rumbia Kecamatan Singkil dan Posyandu terbaik desa Pandan Sari Kecamatan Simpang Kanan.
Kepada media Ketua TP-PKK Ny. Emma Malini Azmi menyebut, kegiatan yang dilakukannya ialah selain mendukung kegiatan Posyandu juga untuk menekan angka stunting di Kabupaten Aceh Singkil.
“Tentunya kita hadir disini bersama rombongan yakni memberikan dukungan penuh terhadap Posyandu-posyandu yang ada di Kabupaten Aceh Singkil dalam menekan angka stunting,” ucap Emma. 14 Desember 2023.
Emma melanjutkan, pihaknya juga memberikan pemahaman terhadap TP PKK desa sebagai fasilitator, perencanaan, pengendalian dan penggerak pada masing-masing jenjang dalam mendukung kegiatan Posyandu.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua TP-PKK tersebut mengajak para Ketua TP-PKK Desa harus lebih proaktif serta tau dengan tugas dan fungsinya sebagai pelaksana di dalam Posyandu.
“Bersama dengan Dinas Kesehatan melalui bidan desa sebagai pendamping harus bisa bersinergi dan berkerja sama agar bisa memberikan layanan yang terbaik bagi bayi, balita dan ibu hamil sehingga aceh singkil dapat terbebas dari stunting,” tuturnya***