Keterangan Poto: Ketua KIP terpilih M Nasir S.Hi posisi tengah.
VOA SINGKIL– Setelah dilantik oleh Pejabat (Pj) Bupati Aceh Singkil Marthunis kelima Komisioner KIP Aceh Singkil pada Selasa sore (18/07) kemarin, pada malamnya langsung membuka rapat untuk menentukan siapa yang menjadi Ketua.
Pada rapat tersebut, M Nasri S.Hi terpilih menjadi ketua menggantikan Ketua KIP yang lama yakni Edi Sugianto.
Hal ini dibenarkan salah seorang anggota komisioner KIP Aceh Singkil Syaiful Berutu saat dikonfirmasi VOA.
“Benar, semalam kami telah rapat internal untuk memilih ketua dan dalam rapat tersebut M Nasir S.Hi terpilih menjadi Ketua,” ucap Syaiful. Rabu 19 Juli 2023.
Syaiful menuturkan pemilihan ketua tersebut digelar secara musyawarah dan dalam musyawarah tersebut terpilihlah saudara M Nasir.
“Kami lakukan musyawarah, dan disitu terpilihlah sebagai ketua saudara M Nasir dan itu sudah sah,” ujarnya lagi.
Diketahui sebelumnya dua petahana Komisioner KIP Aceh Singkil masih terpilih menjadi komisioner KIP periode 2023/2028, yakni Edi Sugianto yang sebelumnya menjabat sebagai ketua KIP periode 2019/2023 dan Amran sebagai anggota.
Sedangkan tiga lainnya yakni Dodi, Tamsir dan Rahimuddin anggota komisioner KIP periode 2019/2023 digantikan oleh M Nasir S.Hi, Syaiful Berutu dan M Nasirwan. | Redaksi