VOA SINGKIL| Kejadian naas terjadi di tanjakan Lae Petal Desa Pangkalan Sulampi Kecamatan Suro, di mana diduga akibat rem blong mobil Trado bermuatan alat berat jenis Loader meluncur kebawah sebabkan tiga penumpangnya meninggal dunia.
Hal ini disampaikan Kapolres Aceh Singkil AKBP Suprihatiyanto, melalui Kasatlantas AKP Hendra Sukmana.
Dalam siaran persnya tersebut, Hendra mengatakan saat mendapatkan kabar tersebut langsung menuju TKP dan melakukan penyelidikan serta telah memasang Police Line.
“Saat mendapatkan informasi, Unit Gakkum Laka Lantas Polres Aceh Singkil langsung turun, untuk penyelidikan serta telah memasang Police Line,” ucap Hendra. Selasa 24 Oktober 2023.
Hendra melanjutkan, pihaknya telah melakukan evakuasi terhadap para korban ke Puskesmas terdekat untuk mendapatkan pertolongan.
Menurut Hendra, setidaknya ada tiga korban meninggal dunia, dan satu orang lagi kritis dalam kejadian tersebut.
“Dugaan sementara kecelakaan tunggal tersebut, akibat rem blong, namun kita terus melakukan penyelidikan. Sedangkan untuk korban meninggal ada tiga orang satu lagi dalam keadaan kritis dan sudah dibawa ke Puskesmas terdekat,” ujar Hendra.
Sedangkan untuk kronologi, menurut Hendra, di mana mobil Trado jenis Fuso tersebut mengalami rem blong saat turunan di Lae Petal, akibatnya muatan berupa Loader tersebut ikut terjun dan menghantam kepala mobil Fuso tersebut.
“Diduga loader ikut terjun dan menghantam kepala mobil yang di mana di dalam ada empat orang termasuk sopir,” sambungnya.
“Kita terus melakukan penyelidikan dan telah meminta keterangan para saksi mata saat kejadian guna mengetahui dan mengidentifikasi penyebab dari kecelakaan tersebut apakah faktor Human Error, kondisi jalan, atau faktor lainnya yang berperan dalam kecelakaan ini. Selain itu untuk kerugian ditaksir Rp.150 Juta,” Imbuhnya.
“Kami mengimbau agar masyarakat lebih hati-hati dan waspada mengingat saat ini musim penghujan sehingga badan jalan menjadi licin sangat rawan terjadinya lak
a lantas” Tutupnya.***