VOA Aceh Singkil– Pemkab Aceh Singkil melalui Baitul Mal tahun 2023 ini kucurkan lebih dari 2,2 Milyar untuk dibagikan kepada penerima santunan (Mustahik) dari dana Zakat, Infaq dan Sedekah (ZIS).
Dimana penyerahan secara simbolis telah digelar di Masjid Nurul Makmur oleh Pj Bupati Marthunis didampingi Sekretariat Baitul Mal dan para Komisionernya.
Kepada VOA H Syamsul Arifin Komisioner Baitul Mal Aceh Singkil mengatakan, bahwa bantuan ini diserahkan kepada golongan yang berhak mendapatkan bantuan dari zakat. Artinya, golongan tersebut memang adalah mereka yang benar-benar membutuhkan pertolongan dari zakat tersebut.
“Alhamdulillah, hari ini kita bersama Pak Pj Bupati telah menyerahkan bantuan secara simbolis di Masjid Nurul Makmur, yang dimana selanjutnya penyalurannya dilakukan di Kecamatan masing-masing,” ucap H Syamsul, jumat (14/04/2023).
Adapun penerima bantuan tersebut terdiri dari Fakir Miskin sebanyak 2.228 orang, lalu Fakir Uzur sebanyak 100 orang, Guru Mengaji Malam dan Imam Meunasah yang tidak digaji oleh Desa sebanyak 154 orang, usaha mikro 1.000 orang dan Santri 344 orang, mereka akan menerima bantuan sebesar Rp.500 ribu.
Selain itu kata H Syamsul ada 12 Muallaf baru juga mendapatkan bantuan dengan nominal Rp.1 juta per orang, ujarnya.
Semoga saja bantuan ini bermanfaat untuk para Mustahik apalagi penyalurannya dilakukan di bulan suci ramadhan yang penuh berkah ini, imbuhnya.[Redaksi]